Nikmatnya Makan Pakai 2 Varian Sambal Eneng

By Gemaulani

Sebagai seseorang yang berasal dari suku Sunda, sama seperti yang lainnya, aku enggak bisa terpisahkan dari yang namanya lalapan dan juga sambal. Soalnya di rumah semua orang suka sambal dan lalapan. Aku, mama ditambah kakak ipar dan mertuanya bahkan suka sambal yang pedas. Sebab, sambal yang pedas itu membuat makan tambah nikmat. Sambal yang enak tentunya dan bukan aku yang buatnya. Eh asli aku enggak bakat membuat sambal sendiri. Kalau bukan mama, kakak ipar dan ibu mertuanya kakak yang membuat sambalnya, lebih baik aku beli aja sambal yang siap dicocol.

sambal eneng

Iya, sekarang sambal siap makan udah banyak banget beredar di pasaran dan bisa dibeli secara daring. Tinggal pesan, bayar, besoknya atau beberapa hari kemudian udah tiba di rumah dan siap dinikmati seperti sambal yang baru-baru ini aku coba. Namanya Sambal Eneng. Sunda banget ya. Iyalah orang sambalnya mengangkat kekhasan dari daerah Pangandaran. Pangandaran sendiri terkenal dengan pantainya yang enggak pernah sepi pengunjung, dan oleh-oleh Ikan Asin Jambal Rotinya.

Review Varian Rasa Sambal Eneng dan Harganya

Sambal Eneng ini punya 4 varian rasa. Rasa Cumi Asin, Pete, Ikan Teri dan Ikan Asin Jambal Roti. Harganya bervariasi, ada yang 26 ribu, 28 ribu dan 30 ribu. Tergantung kamu pilih rasa yang mana. Aku kebetulan beli yang Cumi Asin dan Ikan Asin Jambal Roti duluan karena keduanya favoritku. Belinya sore hari di Tokopedia, eh besoknya udah tiba di rumah. Kilat ya padahal pengiriman dari Tangerang. Pengemasan paket sambalnya juga aman. Untuk yang penasaran, link toko tempat aku beli bisa dicek di salah satu video youtube aku. Nanti aku sertakan videonya dalam blogpost kali ini.

tutup sambal

Bahan-bahan rasa cumi asin : Bawang merah, bawang putih, cabe rawit, gula, cumi, garam, natrium benzoat

Kemasan

Setiap varian Sambal Eneng memiliki warna latar berbeda yang menempel di kemasannya. Yang Cumi Asin warnanya merah muda, sementara Ikan Asin Jambal Roti warna merah. Pemilihan jenis huruf dan warnanya aku suka, menarik untuk dipandang. Sementara kemasannya bukan kemasan kaca melainkan plastik. Tentu saja kemasan plastik yang untuk makanan, jadi kamu enggak perlu khawatir ya gengs! Aman kok. Kemasannya berbentuk jar dengan tutup ulir bulat berwarna merah.

sambal cumi asin

Bahan-bahan rasa ikan asin jambal roti : Bawang merah, bawang putih, cabe rawit, gula, ikan asin jambal roti, garam, natrium benzoat

Di bagian belakang terdapat keterangan komposisi bahan, tanggal kadaluwarsa, nomor izin P-IRT (produk industri rumah tangga), berat bersih sambalnya sebesar 150G, dan juga peringatan kalau udah dibuka tapi enggak habis, harus disimpan di kulkas. Kemasan jarnya ini diberikan segel plastik bening yang menutupi hampir seluruh kemasannya.

Baca Juga : Ternyata Dower Tak Sejahat Gledek

Tekstur dan Rasa Sambal Eneng Ikan Asin Jambal Roti dan Cumi Asin

Untuk tekstur dari sambal Eneng seperti sambal rumah pada umumnya. Soalnya sambal Enengnya juga mengklaim jika produknya merupakan produk homemade. Tekstur sambal yang kental, aromanya pun aroma antara cabe, tomat sama terasi gitu yang tercium indera penciumanku dari yang Ikan Asin Jambal Roti. Warnanya merah, cukup pedas kalau untuk pencinta pedas, dan gurih gitu sambalnya. Enak, aku suka.

ikan asin jambal roti

Sementara yang Cumi Asin, teksturnya sama, hanya saja menurutku dia warnanya lebih jingga/oren dan aroma cuminya kuat. Udah gitu ya, di tengah sampai ke bawah gitu, ada potongan cumi aslinya. Asli enak banget dan aku merasa dia lebih pedas dibandingkan dengan yang rasa ikan asin jambal roti.

Baca juga : Mie Goreng yang Pedasnya Ngeledek!


Jadi, cocok banget lha udah sambal Eneng ini jadi solusi kalau enggak ada yang bikinin aku sambal hehehe. Bisa buat oleh-oleh juga nih. Oleh-oleh sambal dengan rasa kearifan daerah Pangandaran. Gimana, ada yang udah mencobanya juga apa belum?

0 thoughts on “Nikmatnya Makan Pakai 2 Varian Sambal Eneng”

  1. Aku juga suka sedia sambal instan di rumah, terutama buat yg sehari-harinya gak bisa makan tanpa rasa pedas. Cocok bgt buat yg gak sempet ngulek dan bikin sambal homemade karena males atau harga cabe lagi mahal.

    Sambal eneng ini sepertinya enak, wajib dicoba.

    Reply

Leave a Comment