20 Apr 2020

Aido Health, Cek Kesehatan di Rumah

Dulu, sebelum pandemi COVID-19 hadir, saat mengalami gejala sakit ringan seperti flu, batuk, pilek, demam, kesehatan mata atau sekadar ingin memeriksakan kesehatan rutin tentunya mudah untuk dilakukan. Tanpa ada perasaan was-was kita bisa langsung menuju rumah sakit, pelayanan kesehatan ataupun dokter terdekat. Namun, untuk sekarang ini, tentu saja hal tersebut enggak mudah dilakukan. Apalagi jika kamu berada di zona merah seperti area Jabodetabek yang mulai memberlakukan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar). Jika bukan keadaan darurat yang harus masuk ke IGD maka disarankan sebaiknya di rumah aja.

Tenang, walaupun di rumah aja, jikalau ada keluhan sakit ringan atau ingin berkonsultasi dengan dokter yang berpengalaman dan handal, itu tetap bisa dilakukan kok. Mengingat dengan kemajuan teknologi dan koneksi internet, dunia bisa ada dalam genggaman. Pun masalah konsultasi atau cek kesehatan. Caranya tinggal unduh aplikasi Aido Health di playstore untuk pengguna android dan appstore untuk pengguna iOS.

aido health

Aido Health  ini sebenarnya merupakan aplikasi kesehatan yang bisa digunakan untuk membuat janji perawatan di rumah. Baik dengan dokter, perawat, fisioterapis & rehabilitasi medis, bisa diundang datang ke rumah gengs. Selain itu juga melakukan pesan antar obat dan periksa lab ke lokasi yang kita inginkan. Eits enggak lupa juga sudah menambahkan fitur di mana kita bisa melakukan rawat jalan online atau konsultasi seperti yang kubahas di awal.

Konsultasi online ini merupakan kerja sama antara Aido Health dengan Rumah Sakit Siloam untuk memberikan layanan supaya kita lebih sehat lebih nyaman dalam melakukan konsultasi kesehatan di tengah pandemi COVID-19. Bahkan nih, sejak 06 April 2020, Siloam Hospitals Lippo Village sudah memberlakukan sistem konsultasi online dengan dokter spesialis di aplikasi Aido Health. Jadi rumah sakit hanya menerima pasien perjanjian dengan surat rujukan setelah konsultasi online.

Baca Juga : 3 Tipe Orang yang Butuh Asuransi Jiwa

Untuk melakukan konsultasi (teleconsultation) ini caranya mudah kok gengs. Yang pertama harus dilakukan tentunya mengunduh terlebih dahulu aplikasi Aido Healthnya di playstore, karena aku pakainya ponsel android. Ukuran aplikasinya pun kurang dari 40 megabyte. Kemudian langkah selanjutnya adalah sebagai berikut :

1. Buka aplikasi Aido Health
Setelah berhasil memasang aplikasi Aido Health dari playstore atau appstore, langkah selanjutnya tentu saja buka aplikasinya hingga menampilkan tampilan masuk sekarang untuk melakukan registrasi.

aido health aplikasi

2. Lakukan registrasi
Untuk dapat menggunakan seluruh layanannya, kita harus masuk atau registrasi terlebih dahulu menggunakan nomor ponsel. Pastikan nomor ponsel aktif dan enggak salah ketik ya. Soalnya ada kode verifikasi yang dikirimkan ke nomor ponsel dan harus dimasukkan di aplikasinya.

registrasi

3. Isi data diri
Setelah memasukkan kode verifikasi, maka akan otomatis lanjut ke langkah berikutnya atau terbuka form data diri yang harus diisi. Dari mulai nama, email, tanggal lahir, jenis kelamin dan kode referral (jika ada). Boleh nih masukkin kode referral aku aja : GIL010. Baru deh klik selesai. Maka akan muncul pop-up selamat datang di aido health. Pilih ok.

data diri

4. Pilih layanan yang diinginkan
Jika registrasi sudah berhasil, maka aplikasinya akan menampilkan beranda berupa pilihan fitur-fitur yang ada di aido health, Mulai dari rawat jalan online, rumah sakit & klinik, apotek, paket perawatan, layanan perawatan di rumah, pesan antar obat dan artikel-artikel seputar kesehatan di bagian paling bawah. Aku coba memilih fitur rawat jalan online di sini.

rawat jalan online

5. Pilih rumah sakit dan dokter
rumah sakit siloam

Setelah menekan tombol konsultasi sekarang, maka langkah selanjutnya kita akan dibawa untuk memilih rumah sakit dan dokternya. Di bagian memilih dokter, bisa memilih untuk menayangkan dokter dengan spesialisasi yang dicari agar lebih mudah. Ketuk saja bagian spesialisasinya, pilih spesialiasi yang dituju, misal penyakit dalam. Pilih deh dokternya.

dokter

Informasi biaya layanan, tempat praktek, riwayat pendidikan & sertifikasi, nomor STR serta jadwal prakteknya akan ditampilkan. Untuk bisa berkonsultasi dnegan dokter yang dipilih, pastikan ada jadwal praktek yang tersedia, karena dengan menekan waktu di bawah tanggal prakteknya.
pasien

6. Konfirmasi order
Setelah menentukan rumah sakit, dokter dan juga waktu praktek, maka kita bisa memasukkan profil pasien. Jika kamu sendiri yang berkonsultasi rawat jalan online, maka tidak perlu menambahkan profil tambahan. Tapi, kalau mendaftarkan anggota keluarga yang lain, bisa tekan tanda plus di sudut kanan layar dan masukkan data-datanya. Tuliskan juga keluhannya baru deh lanjutkan pembayaran.

konfirmasi order


7. Pembayaran
Sebelum benar-benar melanjutkan proses pembayaran, akan ditampilkan form informasi tambahan mengenai pasien termasuk kontak darurat yang bisa dihubungi. Ketuk simpan, kemudian terbukalah halaman mengenai syarat & ketentuan, ketuk saya setuju dong tentunya. Baru deh pilih metode pembayaran yang tersedia. Bisa menggunakan OVO, Vitual Acount Mandiri, BNI, BRI atau menambahkan kartu kredit dan debit, jika sudah, ketuk konfirmasi pembayaran.

pembayaran

Aktivitas pemesanan bisa dilihat di bagian activity gengs. Termasuk melakukan pembatalan order. Jika sudah selesai melakukan pembayaran untuk konsultasi online ini, nanti akan dikirimkan e-mail ataupun whatsapp untuk detail konfirmasi, dan juga tata cara konsultasi online dengan video yang dapat dilakukan. Pihak rumah sakit juga akan memastikan jadwal sebelum konsultasi dimulai melalui email atau whatsapp. Nantinya, di hari dan waktu yang sesuai dengan perjanjian, kita selaku pasien hanya perlu melakukan akses link zoom yang tertera pada email konsultasi dengan dokternya.

Setelah selesai berkonsultasi, nantinya kalau dokter meresepkan obat, maka kita akan dihubungi oleh bagian farmasi untuk konfirmasi obat dan alamat pengirimannya. Sementara itu, jika dokter merujuk untuk melakukan pemeriksaan lanjutan, kita akan dihubungi oleh perawat dari rumah sakit Siloam untuk membuat perjanjian pemeriksaan di rumah sakit. Surat rujukannya akan dikirim ke email dan tunjukkan suratnya ke staff rumah sakit saat jadwal pemeriksaan lanjutan tiba.

Selain bisa memilih rumah sakit dan dokter spesialis yang diinginkan atau dituju, di sini aku jadi enggak was-was menerka-nerka biaya layanannya. Soalnya Aido Health ini buat aku itu aplikasi kesehatan dengan harga transparan. Harga konsultasi dengan dokternya udah tercantum dan bebas dari biaya administrasi tambahan. Sungguh membantu buat aku yang takut budgetnya enggak cukup.

Baca Juga : 3 Langkah Menyayangi Diri Sendiri

Eits enggak cuma itu lho ya, semua dokter terdaftar di aplikasi Aido Health ini merupakan dokter spesialis profesional teleconsulation dari rumah sakit Siloam Lippo Village lho. Tahu sendiri dong rumah sakit Siloam itu salah satu rumah sakit swasta yang standar pelayananannya tinggi. Mana di aplikasi ini juga ada dokter koordinator yang merupakan dokter umum. Di mana dokter koordinator ini siap untuk memberikan informasi yang tepat mengenai pertanyaan kita seputar masalah kesehatan atau penyakit dan juga siap membantu untuk memilihkan paket perawatan yang sesuai.

Jadi, udah pernah mencoba konsultasi kesehatan di Aido Health belum. Yuk cobain, biar konsultasi kesehatan dan rawat jalan tetap nyaman dan aman dari rumah. Sementara waktu Layanan Aido Health ini baru tersedia di wilayah Jabodetabek ya gengs, dan sedang berproses untuk menyediakan layanan ke wilayah Indonesia lainnya. Eh ya, jangan lupa untuk terus melakukan physical distancing, pakai masker, cuci tangan menggunakan sabun dan air yang mengalir, jaga kesehatan dengan makan makanan bergizi, olahraga, dan istirahat yang cukup. Semoga COVID-19 segera berakhir ya agar semua kembali normal.

20 comments

  1. Wah senangnya
    Semakin mudah dapat layanan kesehatan, ngga ribet ngantri
    Install Aido Health ah, mau nanya bagian kiri tubuh yang tambah sakit nih, ga tau kenapa

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya ambu jadi mudah mendapatkan layanan kesehatan di Siloam Hospital

      Delete
  2. wih senang ya, dari rumah pun bisa konsultasi sama dokter spesialis. Hemat waktu dan biaya jadinya karena nggak perlu keluar rumah. Sangat pas dengan kondisi saat ini, apalagi diterapkan PSBB di beberapa kota

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbak, konsultasi kesehatan bisa di rumah aja :)

      Delete
  3. Biaya layanannya lumayan ya, Gilang. Tapi konsultasi online emang sangat membantu sih di masa pandemi korona begini.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya teh Eno, tapi bisa ketahuan dari awal biayanya ehehe

      Delete
  4. Cukup membantu ya buat pengetahuan kesehatan. Bagus buat memperluas wawasan tentanb berbagai masalah kesehatan.

    Cuma kalau sakit dan ingin berobat maupun cek kesehatan sih, sebaiknya datang langsung ke dokter atau tenaga medis. Biar kita ngga terjebak self diagnose gitu sih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mba, memudahkan kalau mau cek kesehatan daripada menduga-duga sendiri

      Delete
  5. Pas banget ya buat kondisi sekarang. Seminimal mungkin untuk keluar rumah. Lebih baik mencegah drpd mengobati

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya kak, lebih baik mencegah daripada mengobati

      Delete
  6. Asyik ini bikin kita makin mudah mengetahui gejala kesehatan kita, apakah hanya flu biasa atau bukan ya. Mai deh mencoba.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mba, jadi enggak was-was karena bisa konsultasi online

      Delete
  7. Di saat seperti sekarang, aplikasi kesehatan seperti Aido Health ini sangat dicari dan berguna ya, Mbak. Jangan sampai kita sakit memang karena ke rumah sakit lebih berisiko saat ini. Tapi, andai harus memeriksakan diri karena sakit, kayaknya mending konsultasi di Aido Health aja biar lebih aman. Semoga kita sehat-sehat ya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mba, semoga kita semua sehat-sehat yaaa

      Delete
  8. Dari tahapan-tahapan yang kakak tuliskan, ini menurutku mudah banget sih buat bisa konsultasi online sama dokter. Kak, boleh ga tahu kisaran harga untuk 1x konsultasi berapa? Atau sama kayak yang ada di foto di atas?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku baru coba pilih 2 spesialis sih mba, harganya sama kayak yang difoto, tapi belum tahu kalau yang lainnya :)

      Delete
  9. Sekarang emang udah banyak banget ya kak. Aplikasi kesehatan yang bisa kita download di rumah. Yang tentunya sangat membantu kalau ada masalah. Salah satunya ya Aido Health ini.

    ReplyDelete
  10. Makin banyak yang konsultasi online baremg dokter kayak gini. Bikin gampang kalau kenapa-kenapa karena langsung ditangani ahlinya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya nih semakin banyak dan memudahkan buat konsultasi kesehatan

      Delete

Tinggalkan komentar ya, supaya aku bisa mengujungi situs milikmu. Diharapkan jangan menyimpan link hidup di kolom komentar karena otomatis akan dihapus. Terima kasih :)
EmoticonEmoticon